Tempat Kursus TOEFL di Surabaya

Tempat Kursus TOEFL di Surabaya yang Berkualitas

Istilah TOEFL tentu sudah tidak asing lagi khususnya bagi para mahasiswa yang ingin mendaftar kuliah ke luar negeri yang negaranya menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar sehari-hari.
Sertifikat TOEFL menjadi salah satu persyaratan wajib yang harus dimiliki mahasiswa yang mendaftar di universitas-universitas pilihannya. Hal ini dikarenakan ujian TOEFL memiliki fungsi sebagai alat ukur kemampuan bahasa Inggris seseorang.

 

Mau dapat potongan harga kursus tes TOEFL atau ingin asessment score kalian dengan harga khusus ?

Isi Form berikut ini :

*Salin kalimat berikut "Saya mendaftar program beasiswa (mohon diisi dengan program pilihan)"

Buat kamu yang ingin sukses menghadapi ujian TOEFL, mengambil kursus TOEFL di Surabaya bagi yang tinggal di kota ini adalah pilihan yang terbaik. Selain sebagai bahasa pengantar untuk proses pembelajaran sehari-hari, kemampuan bahasa Inggris juga akan sangat membantu kamu untuk berkomunikasi dengan penduduk sekitar selama kamu tinggal di luar negeri untuk sekolah.

Sehingga tes yang dikembangkan dan dikeluarkan oleh ETS (Educational Testing Service) yang pusatnya ada di New Jersey, USA ini sangat penting untuk dimiliki sebagai langkah awal mewujudkan impian kuliah di luar negeri. Sebelum mencari tahu tempat tes TOEFL di Surabaya dengan kualitas terbaik, pahami terlebih dahulu pengertian dan bagaimana ujian TOEFL diadakan.

Pengertian TOEFL

TOEFL sendiri merupakan singkatan dari Test of English as a Foreign Language yang digunakan untuk mengetahui kemampuan bahasa Inggris peserta ujian. tes yang pertama kali diperkenalkan sejak tahun 1963 menjadi salah satu tes berstandar internasional yang banyak digunakan di universitas-universitas negara maju seperti Amerika, Eropa, Australia, Singapura, dan lain sebagainya.

ETS (Educational Testing Service) mengeluarkan 3 macam tes TOEFL dengan tipe yang berbeda dalam pelaksanaannya, di antaranya:

1. Paper Based Testing

Sesuai namanya, tes TOEFL jenis ini dikerjakan dengan menggunakan lembar jawaban berupa kertas dan merupakan sistem tes pertama yang dikeluarkan ETS. Materi tes yang harus dikerjakan dalam PBT TOEFL adalah listening, grammar structure, dan reading.

Durasi waktu yang diberikan untuk mengerjakan tes ini adalah berkisar 2 – 2.5 jam dengan rentangn skor 310 – 677. Tes ini masih digunakan di negara-negara yang belum memiliki tes iBT meskipun di Indonesia sendiri sudah tidak digunakan sejak bulan April 2006.

2. Computer Based Testing

Jenis tes TOEFL yang satu ini sudah tidak lagi menggunakan kertas dan diganti dengan menggunakan software komputer. Sistem tes yang muncul sejak tahu 1998 mengujikan kemampuan grammar structure, reading, listening, dan writing. Durasi waktu yang diberikan untuk mengerjakan tes TOEFL adalah bekisar 2 – 2.5 jam dengan rentangan skor 0 – 300.

3. Internet Based Testing

Tes TOEFL dengan menggunakan sistem internet merupakan jenis tes yang paling populer dan paling banyak digunakan saat ini. Sistem tes dengan berbasis komputer yang dihubungkan dengan jaringan internet ini bisa dilakukan secara online.

Meskipun sudah dipublikasikan pada tahun 2005, Indonesia sendiri baru menggunakan sistem tes ini pada tahun 2006. Materi yang diujikan dalam sistem IBT TOEFL adalah listening, reading, speaking, dan writing.

Selain 3 jenis tes tersebut, terdapat juga jenis tes TWE (Test of Written English) yang akhir-akhir ini diadakan oleh penyelenggara tes TOEFL. Tes ini dikerjakan dengan durasi selama 30 menit.

Setiap peserta ujian akan diminta untuk menulis karangan singkat yang nantinya akan dinilai untuk mengukur kemampuan peserta dalam mengekspresikan dan menuangkan gagasan dan ide dalam bahasa Inggris.

Pada umumnya, sertifikat TOEFL yang didapatkan setiap pesertanya memang ditujukan sebagai syarat untuk mendaftar kuliah di luar negeri. Namun, sertifikat ini juga bisa digunakan sebagai syarat untuk melamar pekerjaan maupun untuk promosi kenaikan jabatan pada suatu pekerjaan tertentu.

Tak bisa dipungkiri bahwa kebutuhan akan kemampuan bahasa Inggris semakin meningkat dari tahun ke tahun seiring dengan perkembangan IPTEK di era globalisasi. Setiap orang dituntut untuk mampu menguasai bahasa internasional pertama ini agar bisa meningkatkan karir dan pendidikannya di kancah internasional.

Sehingga memiliki kemampuan berkomunikasi dengan lancar menggunakan bahasa Inggris akan sangat menunjang dalam berbagai bidang. Mulai dari bidang pendidikan, ekonomi, sosial, politik, hingga pariwisata.

Sertifikat tes TOEFL Surabaya yang diikuti oleh setiap peserta ujian baik yang berasal dari kota ini maupun dari luar kota tidak berlaku selamanya. Kamu harus meng-upgrade-nya setiap satu atau dua tahun sekali. Jika ingin mengikuti tes TOEFL, kamu harus menyiapkan budget sekitar $150 – $250 atau setara dengan Rp2.100.000,00 hingga Rp3.500.000,00.

Mengingat biaya tesnya yang cukup mahal, sangat penting untuk memilih tempat kursus yang memiliki kualitas bagus dan terpercaya. Sehingga hasil tes TOEFL yang nantinya akan kamu dapatkan bisa maksimal agar biaya yang kamu keluarkan untuk mengikuti ujian ini worth it.

Rekomendasi Tempat Kursus TOEFL di Surabaya yang Terbaik

Tes TOEFL di Surabaya yang menguji kemampuan berbahasa Inggris khususnya logat Amerika ini bisa dimaksimalkan hasil tesnya dengan mengikuti kursus atau les TOEFL Surabaya. Pilihlah tempat kursus dan test TOEFL Surabaya yang memiliki kredibilitas tinggi dan cari tahu informasi sebanyak-banyaknya mengenai fasilitas dan kualitas tempat kursus tersebut.

Westwood Prep bisa menjadi salah satu pilihan tempat kursus TOEFL di Surabaya terbaik untuk kamu.

Keunggulan dan keuntungan yang akan kamu dapatkan jika mengambil kursus di sini, di antaranya adalah sebagai berikut:

1. Memiliki website resmi

Westwood Prep memiliki website resmi yang bisa diakses dengan sangat mudah. Kamu bisa membuka situs resmi Westwood Prep untuk mencari informasi sebanyak-banyaknya tentang fasilitas, program, biaya, dan cara mendaftar kursus di tempat ini. Kamu juga bisa mencari tahu reputasi tempat kursus ini melalui testimoni peserta kursus yang pernah belajar di sini.

2. Pengajar merupakan native speaker

Diajari langsung oleh penutur asli (native speaker) dari negara yang menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa nasionalnya tentu akan memberikan keuntungan tersendiri. Kamu akan dengan lebih mudah memahami bagaimana aksen orang-orang luar negeri saat berkomunikasi dengan bahasanya.

Selain itu, pendekatan yang diberikan oleh native speaker akan disesuaikan dengan standar internasional serta bagaimana orang-orang luar negeri belajar dan berkomunikasi.

3. Jadwal yang bisa diatur secara fleksibel

Salah satu hal yang menarik yang ditawarkan Westwood Prep adalah “Only Come When You Want To”. Artinya kamu bisa mengatur jadwal belajar atau kursus di tempat ini kapanpun kamu mau secara fleksibel. Sehingga kegiatan dan jadwal lainnya yang harus kamu lakukan pun tidak akan terganggu.

4. Materi dengan kurikulum terbaik

Materi dan latihan soal yang diberikan oleh tim Westwood Prep disusun berdasarkan kurikulum dan kisi-kisi soal yang sering keluar saat ujian TOEFL. Referensi yang diambil pun berasal dari tes-tes yang telah dilakukan selama bertahun-tahun sebelumnya.

Setiap materi dan soal yang didesain untuk persiapan ujian TOEFL telah dibuat sedemikian rupa berdasarkan tren pertanyaan, kisi-kisi, jenis soal, dan konten melalui ujian-ujian sebelumnya. Sehingga persiapan yang dilakukan untuk menghadapi ujian TOEFL di sini terbilang sangat efektif.

Apalagi pengajar akan memberikan strategi dan trik yang dapat memudahkan untuk mengerjakan setiap soal ujian TOEFL. Selain itu materi pembelajaran kursus TOEFL di Surabaya akan diberikan secara gratis kepada setiap peserta kursus baik dalam bentuk e-book, computer files, maupun paper.

Sertifikat TOEFL dengan hasil skor yang bagus bisa menjadi modal dasar awal untuk kamu yang ingin mewujudkan impian kuliah dan berkarir di luar negeri. Untuk mencapai skor yang bagus selain memilih tempat kursus yang berkualitas, harus diiringi juga dengan ketekunan dan kesungguhan dalam belajar.

Modus-modus tempat kursus yang seringkali tidak legal dan terindikasi penipuan tentu menjadi

kekhawatiran tersendiri bagi siapa saja yang sedang mencari tempat kursus tes TOEFL di Surabaya. Westwood Prep akan membantu kamu mengatasi masalah tersebut mengingat kredibilitas tempat kursus ini sangatlah tinggi.

Banner-Kursus-IELTS

Bahasa Inggris Selamat Natal

Contoh Ucapan Selamat Natal Dalam Bahasa Inggris

Ucapan Selamat Natal – Natal adalah moment yang sangat special bagi umat Kristen, sehingga pada saat natal akan terlihat sangat berbeda dari hari biasanya. Dalam perayaan natal, akan selalu teriring dengan ucapan selamat natal dilengkapi dengan makanan atau hidangan natal dan juga kado-kado natal.

Dan untuk kamu yang sering kebingungan dalam mengucapkan selamat natal dengan kata-kata mutiara atau kata-kata harapan baiknya, pada artikel ini akan kami lampirkan contoh-contoh ucapan selamat natal dalam bahasa Inggris yang dilengkapi dengan artinya.

Contoh Ucapan Selamat Natal Dalam Bahasa Inggris Dan Artinya

1. Son of God Become human so that human children become children of God. ( Anak Allah Menjadi manusia supaya anak-anak manusia menjadi anak Allah. )

2. Merry Christmas and happy new year, may peace and God’s love always abound in our hearts. ( Selamat natal dan tahun abru, semoga damai dna kasih Tuhan senantiasa melimpah di hati kita semua. )

3. May the love of Christ be an example for us all, merry Christmas, God bless us. ( Semoga kasih Kristus menjadi teladan bagi kita semua, selamat hari natal, Tuhan memberkati kita. )

4. The birth of our Savior teaches us to be simple but in holy love, merry Christmas. ( Kelahiran Sang juruselamat kita mengajarkan kita untuk kesederhaan namun dalam kasih yang suci, selamat natal. )

5. Christmas is not a moment where everything is full of decoration, delicious food, new clothes, but a moment where we can increasingly join hands in love, helping each other. ( Natal bukan moment dimana semuanya penuh hiasan, makanan lezat, baju baru, namun moment dimana kita bisa semakin bergandengan tangan dalam kasih, saling menolong. )

6. That love has been revealed by the birth of Christ, so let us express our love for Christ by loving all beings in the world. ( Kasih itu telah dinyatakan oleh kelahiran Kristus, untuk itu mari kita nyatakan juga kasih kita untuk Kristus dengan cara menngasihi semua makhlup di dunia. )

7. For you were born the Savior in the city of David in Bethlehem, rejoice because He was born to be the way of the truth of life for mankind. ( Telah lahir bagimu Juruselamat dikota Daud di Betlehem, bersukacitalah sebab Dia lahir untuk menjadi jalan kebenaran hidup bagi umat manusia. )

8. Worship and praise Him the King who was born in the Manger, bring your heart and rejoice, merry Christmas. ( Sembah dan puji Dia Raja yang telah lahir di Palungan, bawalah hatimu dan bersukacitalah, selamat hari natal. )

9. Christmas has arrived, light up like a candle in the dark, because love has enveloped the world. ( Natal telah tiba, bercahayalah seperti lilin dalam kegelapan, karena kasih telah melingkupi dunia. )

10. Nothing in life is perfect, only God’s love is perfect, so rejoice because the love you receive is pure love from God, welcome Christ’s coming to the world, merry Christmas and smile. ( Dalam kehidupan memang tidak ada yang sempurna, hanya kasih Allah yang sempurna, untuk itu bersukacitlah sebab kasih yang kau terima adalah kasih murni dari Allah, songsonglah kedatangan Kristus di Dunia, selamat natal dan tersenyumlah. )

11. At that time nobody accepted the presence of Joseph and Mary and Jesus were born in a manger, teaching us that Christmas is not talking about luxury but about love, may the joy of Christmas please your hearts and minds. ( Saat itu tak seorang pun yang menerima kehadiran Yusuf Dan Maria dan Yesus lahir di dalam palungan, mengajarkan kita bahwa natal bukan berbicara tentang kemewahan tetapi tentang Kasih, semoga sukacita natal meneduhkan hati dan pikiranmu. )

12. Although the distance separates, but love is always there for the brothers and sisters, hopefully the distance does not reduce the joy of our Christmas. Merry Christmas and happy new year. ( Walau jarak memisahkan, namun kasih senantiasa ada buat saudara-saudar, semoga jarak tidak mengurangi sukacita natal kita. Selamat hari natal dan selamat menyonsong tahun baru. )

13. The flickering of Christmas lights, adorned with various Christmas accessories, adds to the warmth to rejoice may love and joy always warm us.( Kerlap-kerlip lampu natal, dihiasi dengan berbagai aksesoris natal, menambah kehangatan untuk bersuka-cita semoga kasih dan sukacita selalu menghangatkan kita. )

14. Welcome His birth with a clean heart, accept its presence in your heart and always live in the love of Christ. Merry Christmas. ( Sambutlah kelahiran-Nya dengan hati yang bersih, terimalah hadirnya didalam hatimu dan senantiasa hidup dalam kasih Kristus. Selamat hari natal. )

Sekian untuk artikel contoh ucapan selamat natal dalam bahasa Inggris, semoga bermanfaat untuk dibagikan kepada teman-teman seiman sebagai ucapan selamat natal dalam bahasa Inggris.

Kuliah Gratis di Luar Negeri

Mau Kuliah Gratis? Siapkan Syarat Beasiswa S2 Luar Negeri Ini

Mengenyam pendidikan kuliah gratis ke luar negeri tentu menjadi impian banyak pelajar di Indonesia. Terlebih lagi kualitas pendidikan yang dinilai lebih baik dan pengalaman berharga selama di luar negeri menjadi alasan mengapa banyak pelajar bercita-cita ingin kuliah gratis ke luar negeri.

Untuk bisa kuliah gratis ke negara lain memang membutuhkan biaya yang mahal karena selain harus membayar biaya pendidikan, Anda juga harus menyiapkan dana untuk biaya transportasi, akomodasi, dan biaya hidup selama di sana.

Namun, jika Anda bisa mendapatkan pendidikan gratis atau beasiswa untuk kuliah gratis di luar negeri, maka Anda tak perlu khawatir masalah biaya kuliah gratis tersebut. Dengan mendapatkan beasiswa kuliah gratis di luar negeri, tentu akan sangat meringankan biaya yang harus Anda keluarkan.

Ada banyak kesempatan untuk mendapatkan beasiswa selama Anda berusaha dan memiliki prestasi. Siapkan syarat beasiswa S2 luar negeri sesuai dengan apa yang diminta oleh pihak kampus impian Anda.

Syarat Syarat Beasiswa S2 Luar Negeri yang Perlu Dipersiapkan

Beasiswa S2 di luar negeri merupakan salah satu program beasiswa yang banyak diminati dan paling banyak ditawarkan oleh para lembaga penyedia beasiswa baik lembaga pemerintah maupun swasta.
Jika Anda ingin berkesempatan mendapatkan beasiswa ini, maka ada beberapa syarat beasiswa S2 luar negeri yang harus dipenuhi seperti berikut ini:

1. Nilai IELTS/TOEFL yang bagus dan memenuhi standar

Sertifikat TOEFL (Test of English as Foreign Language) dan IELTS (International Language Testing System) dengan nilai yang bagus merupakan salah satu syarat yang hampir seluruh program beasiswa wajibkan. Tes ini dilakukan untuk menguji kemampuan bahasa Inggris para calon penerima beasiswa.

Banner-Kursus-IELTS

Banner-Kursus-IELTS

Tak bisa dipungkiri bahwa bahaa Inggris merupakan bahasa internasional pertama yang banyak digunakan sebagai bahasa komunikasi di banyak negara. Sehingga kemampuan berkomunikasi dengan menggunakan bahasa Inggris yang baik dan benar sangatlah penting untuk menunjang proses pembelajaran selama di sana.

Selain untuk kebutuhan komunikasi sehari-hari baik dengan teman, dosen, maupun penduduk sekitar, bahasa pengantar dan materi pembelajaran untuk kuliah gratis pun harus menggunakan bahasa Inggris.
Untuk mendapatkan nilai bagus yang memenuhi standar minimal skor yang diwajibkan masing-masing universitas, Anda bisa mengikuti kursus untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris. Biasanya, standar minimal skor untuk TOEFL adalah 550 dan IELTS adalah 6.0.

2. Pengalaman Kerja

Selain untuk mengejar gelar master setelah lulus pendidikan S1, beberapa program beasiswa S2 di luar negeri juga ditujukan untuk program peningkatan kualitas karyawan maupun dukungan terhadap suatu penelitian. Sehingga beberapa program beasiswa S2 mengharuskan syarat harus memiliki pengalaman kerja di bidang tertentu selama beberapa tahun.

Pengalaman kerja yang Anda miliki akan sangat membantu Anda dan memudahkan proses mendapatkan beasiswa S2 di luar negeri. Dengan pengalaman yang cukup mumpuni di bidang yang Anda tekuni, yakinkan interviewer bahwa Anda sangat layak mendapatkan beasiswa tersebut pada saat wawancara.

3. Pengalaman organisasi

Pengalaman mengikuti berbagai organisasi selama masa sekolah baik sebelum maupun saat kuliah gratis akan sangat bermanfaat dan bisa menjadi bagian dari portofolio saat Anda mengajukan beasiswa kuliah S2 di luar negeri. Perbanyak pengalaman organisasi sesuai dengan minat dan bakat Anda, agar semakin kaya pengalaman dan ilmu yang Anda dapatkan.

Selain sebagai modal untuk meyakinkan interviewer, bekal pengalaman organisasi juga akan sangat berguna saat nanti berorganisasi di luar negeri. Pengalaman organisasi juga akan menjadi nilai tambah yang bisa menjadi bahan pertimbangan pihak penyeleksi.

4. Karya dan prestasi

Bagi Anda pelajar yang berprestasi dan banyak karya maka jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan beasiswa S2 di luar negeri. Deretan prestasi yang pernah Anda dapatkan dan karya-karya yang pernah Anda hasilkan bisa menjadi nilai tambah.

Universitas yang berkualitas akan mencari para pemburu beasiswa yang berkualitas pula yang dilihat dari prestasi dan karya yang dihasilkan baik berupa buku, jurnal penelitian, maupun hasil dari suatu kompetisi.

5. Buat Rencana penelitian

Beasiswa yang diberikan oleh pihak penyedia program tersebut bisa menjadi salah satu cara untuk membantu Anda mengembangkan rencana penelitian yang telah dibuat. Rencana penelitian juga bisa menjadi portofolio untuk mendapatkan nilai tambah sebagai salah satu syarat beasiswa S2 luar negeri.

Penelitian yang sungguh-sungguh dan bisa berdampak luas untuk masyarakat dan lingkungan tentu akan menarik pihak kampus maupun penyedia program beasiswa untuk memberikan Anda beasiswa.

Langkah-langkah Mendapatkan Beasiswa S2 di Luar Negeri

Setelah mengetahui dan memenuhi persyaratan umum untuk kuliah di luar negeri, langkah selanjutnya adalah mulai melakukan pendaftaran. Berikut ini step by step untuk melakukan pendaftaran beasiswa S2 luar negeri, di antaranya:

1. Tentukan pilihan universitas dan peminatan

Saat ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya, tentu Anda sudah memiliki incaran tempat kuliah dan jurusan yang diminati. Hal tersebut menjadi langkah awal Anda untuk menentukan cita-cita dan karir secara personal.

Sebagai contoh jika Anda ingin fokus di bidang kewirausahaan maka ambil program MBA dan pilih universitas yang memiliki kredibilitas tinggi pada jurusan itu. Anda bisa mulai dengan mencari informasi tentang universitas yang akan dipilih, kurikulum, tim pengajar, jaringan alumni, prospek kerja, klaster riset, hingga dosen pembimbing potensial.

Jika Anda ingin melanjutkan program S2, maka informasi yang harus Anda cari adalah program S2 apa saja yang tersedia di universitas yang dipilih atau universitas mana saja yang menyediakan program S2 yang Anda inginkan.

2. Cek persyaratan program

Ada banyak lembaga baik pemerintah maupun swasta yang memberikan kesempatan berupa beasiswa untuk kuliah di luar negeri, salah satunya adalah LPDP. Sebelum melakukan pendaftaran, cari tahu terlebih dahulu informasi mengenai syarat yang harus dipenuhi untuk mendapatkan beasiswa yang Anda inginkan.

Berikut ini contoh syarat beasiswa S2 LPDP luar negeri yang harus dipenuhi, di antaranya:

  • Memenuhi ketentuan batas usia maksimal 35 tahun untuk program magister
  • Menandatangani surat pernyataan yang diwajibkan LPDP
  • Memiliki IPK minimal 3.00 untuk program magister
  • Memiliki sertifikat resmi IELTS dan TOEFL yang masih berlaku
  • Wajib menyelesaikan masa studi dalam waktu 24 bulan untuk program magister

3. Buat surat rekomendasi dari dosen/atasan

Surat rekomendasi ini sangat diperlukan sebagai bukti bahwa calon penerima beasiswa merupakan pelajar yang berprestasi dan berkualitas. Anda bisa meminta surat rekomendasi dari dosen maupun atasan bagi yang sudah bekerja.

Masa Berlaku TOEFL

Masa Berlaku TOEFL

Saat ini banyak sekali lembaga yang menawarkan jasa pelatihan dan tes TOEFL karena kebutuhan akan sertifikat ini bisa dibilang sangat tinggi. Informasi mengenai tes TOEFL masih sangat asing bagi beberapa orang yang baru saja masuk ke dunia bahasa inggris.

Test Preparation dan Assessment TOEFL Kamu Sekarang. Gratis !

Banner-Kursus-IELTS

Banner-Kursus-IELTS

Sebagian orang yang memiliki sertifikat TOEFL pun belum tentu tahu masa berlaku TOEFL tersebut. Hal ini dikarenakan kurangnya kesadaran untuk mengenal lebih jauh mengenai TOEFL. Di Indonesia, tes TOEFL digunakan untuk para pelajar yang akan masuk ke universitas atau para pelamar pekerjaan yang ingin bekerja di perusahaan multinasional.

Tes TOEFL itu sendiri akan menguji Anda dengan 4 skill yaitu mulai dari kemampuan membaca atau reading, kemampuan menulis atau writing, kemampuan mendengarkan atau listening, dan kemampuan berbicara atau speaking.

Pada saat ini, TOEFL sudah dipakai oleh kurang lebih 25 Juta mahasiswa di seluruh dunia dan mempunyai kurang lebih 45.000 pusat tes TOEFL yang sudah diselenggarakan di 165 negara. Tertarik untuk mengikuti tes TOEFL? Berikut penjelasannya.

Apa Itu Tes TOEFL?

Test OF English As A Foreign Language atau yang biasanya disingkat menjadi TOEFL, yaitu sebuah tes yang digunakan untuk mengukur kemampuan berbahasa Inggris. Pemilik atau penyelenggara tes TOEFL secara resmi yaitu bahasa Internasional yang bernama ETS.

Sertifikat TOEFL yang diakui secara resmi di dunia adalah yang memiliki logo ETS. Di Indonesia sendiri perwakilan ETS bernama IIEF. Dalam penyelenggaraan tesnya, IIEF bekerja sama dengan banyak lembaga pendidikan di seluruh Indonesia seperti di universitas, Akademi, LPK, dan lainnya yang memenuhi persyaratan.

Untuk biayanya sendiri tergantung dari jenis tes seperti apa yang Anda pilih. Untuk tes TOEFL seperti PBT dan ITP tergolong murah jika dibandingkan dengan tes TOEFL IBT. Biaya untuk tes TOEFL PBT dan ITP hanya sekitar Rp 475.000 – Rp 600.000 tergantung dari lokasi dan penyelenggaranya.

Struktur Tes TOEFL

Pada tes TOEFL ITP menggunakan sistem Paper Based Test (PBT) yaitu menggunakan media kertas dalam pengerjaannya. Perlengkapan yang harus dipersiapkan untuk tes ini adalah pensil 2B, penghapus, rautan, dan alas lembar jawaban. Tes ITP biasa digunakan untuk lamaran kerja atau mendaftar beasiswa.

Tes TOEFL dibagi menjadi 3 bagian yaitu mendengarkan atau listening, tata bahasa atau structure and written expression, dan membaca atau reading. Waktu pengerjaan untuk seluruh tes sekitar 155 menit. Semua soal disajikan dalam bentuk pilihan ganda dengan total soal 140 soal. Skor paling rendah yang Anda peroleh adalah 310 dan yang paling tinggi adalah 677.

Berapa Minimal Skor yang Harus Diraih?

Untuk mengetahui berapa minimal skor TOEFL yang harus Anda peroleh coba sesuaikan saja dengan keperluan Anda. Jika Anda ingin melamar ke perusahaan BUMN, maka minimal skor yang harus Anda penuhi 500.

Jika Anda ingin mendapatkan beasiswa, maka minimal skor yang harus Anda peroleh 550. Jika Anda ingin melamar PNS atau ke perusahaan umum lainnya, maka minimal skor yang harus Anda peroleh 450. Karena beda tujuan Anda beda pula skor yang Anda penuhi.

Macam-Macam Tes TOEFL

Terdapat beberapa macam tes TOEFL yang wajib untuk Anda ketahui, yaitu :

  1. Paper Based Test (PBT)

Jenis TOEFL PBT ini masih tergolong umum dan masih dikerjakan menggunakan media kertas yang terdiri dari lembar soal dan jawaban. Bentuk soal dari jenis TOEFL ini adalah pilihan ganda dengan materi ujian listening, reading, dan structure.

Durasi untuk pengerjaanya selama 3 jam dan mempunyai rentang skor 310-667. Biaya yang harus dikeluarkan jika ingin mengambil tes ini sekitar Rp 450.000 – Rp 500.000.

  1. Internet-Based Test (IBT)

Pada jenis tes TOEFL ini cukup berbeda dengan tes yang lain karena menggunakan media komputer dan internet. Pada tes TOEFL jenis ini, Anda harus menyelesaikan soal yang terdiri dari reading, writing, listening, dan speaking melalui komputer yang terkoneksi dengan internet.

Durasi untuk mengerjakan soal ini kurang lebih 4-5 jam dengan penilaian skor mulai dari 0-120. Tes ini biayanya masih tergolong mahal yaitu sekitar Rp 2.800.000 untuk 1 kali tes.

  1. Computer-Based Test (CBT)

Sama seperti tes TOEFL IBT, pada tes TOEFL CBT menggunakan komputer sebagai medianya. Tetapi, pada CBT tidak memerlukan koneksi internet untuk mengerjakannya. Pada tes jenis ini, Anda akan mengerjakan soal-soal berupa reading, structure, dan writing melalui software yang sudah terinstal di komputer.

Kisaran skor untuk menyelesaikan tes ini adalah sekitar 30-300. Untuk biayanya, tes ini tergolong murah karena hanya berkisar Rp 350.000-Rp 500.000.

  1. Institutional Testing Program (ITP)

Tes jenis ini adalah tes yang diselenggarakan oleh universitas atau lembaga bahasa yang terpercaya. Sertifikat TOEFL jenis ini hanya berlaku di dalam negeri dan beberapa negara Asia.

Walaupun begitu, soal yang diberikan masih mengikuti standar International mulai dari listening, reading, sampai dengan structure. Untuk rentang skornya sama seperti PBT yaitu sekitar 310-667. Biaya yang harus dibayar untuk mengikuti tes ini adalah sekitar Rp 350.000-Rp 550.000.

  1. TOEFL Prediction atau TOEFL-Like Test

TOEFL Prediction secara umum digunakan untuk memprediksi skor TOEFL Anda sebelum mengikuti tes TOEFL yang sebenarnya. Meskipun prediksi, beberapa instansi seperti di CPNS masih mengijinkan pelamarnya untuk melampirkan hasil TOEFL Prediction ini.

Tes TOEFL Prediction ini diselenggarakan oleh lembaga bahasa yang mengadakan tes TOEFL dan rentang skor yang harus diraih sama seperti untuk jenis ITP dan PBT. Biaya yang dikeluarkan jika ingin mengikuti tes ini cukup murah yaitu hanya sekitar Rp 250.000.

Masa Berlaku TOEFL

Mengambil tes TOEFL merupakan hal yang penting tetapi Anda disarankan untuk mengambil tes ini jika tahu kebutuhannya untuk apa. Misalnya saat Anda ingin melamar pekerjaan atau melamar beasiswa atau berbagai kegiatan lain yang mengharuskan Anda untuk memiliki sertifikat TOEFL.

Hal ini dikarenakan sertifikatnya memiliki masa berlaku TOEFL. Artinya, dalam kurun waktu tertentu, sertifikat TOEFL yang Anda miliki terdapat kadaluarsanya. Jika dalam kurun waktu tersebut Anda tidak mempunyai alasan untuk menggunakannya maka sertifikat yang Anda miliki akan terbuang sia-sia.

Masa berlaku TOEFL ITP sama seperti masa berlaku TOEFL lainnya yaitu 2 tahun. Namun, berbeda dengan masa berlaku TOEFL Prediction. Untuk jenis tes TOEFL Predicition masa berlaku TOEFL-nya hanya 6 bulan saja.

Karena masa berlakunya yang cukup singkat, maka Anda harus mengikuti tes TOEFL lagi ketika masa berlaku sudah habis.Gunanya adalah untuk menguji kemampuan bahasa Inggris Anda apakah semakin berkembang atau tidak.

Masa berlaku TOEFL sudah ditetapkan oleh pihak penyelenggara yang terpercaya seperti ketentuan yang sudah dikeluarkan oleh pihak penyelenggara tes TOEFL itu sendiri.

Seperti yang telah dijelaskan di atas, untuk biaya TOEFL semuanya berbeda-beda tergantung dari jenis tes apa yang Anda ambil, lokasi, dan lembaga apa yang Anda pilih untuk melaksanakan tes. Jika Anda ingin tahu berapa skor TOEFL Anda, Anda bisa mengikuti tes TOEFL di lembaga penyelenggara tes TOEFL yang terpercaya.

Banner-Kursus-IELTS

Tips and Trik Tes IELTS

Tes IELTS

Ingin Mengikuti Tes IELTS? Kamu Butuh Tips Ini!

Ingin melanjutkan studi di universitas ternama di Inggris, Amerika, atau Australia? Sebut saja mereka yang masuk ke dalam daftar Ivy League, seperti Brown University, Columbia University, dan masih banyak lagi.

Banner-Kursus-IELTS

Menjadi sebuah kebanggaan tersendiri tentunya sebagai orang Indonesia yang mampu mengenyam pendidikan di universitas ternama di dunia. Tidak hanya bergengsi, kamu juga bisa berkembang dengan standar pendidikan mereka yang bagus dan berkualitas. Tapi, sebelum melangkah jauh kamu harus mempersiapkan apa-apa saja yang diperlukan untuk melanjutkan studi ke sana, salah satunya yaitu bahasa!

Tips Belajar IELTS Otodidak Kapan Dan Dimana Saja

Meningkatkan Kemampuan Bahasa

Bahasa menjadi faktor penting yang harus kamu siapkan sebelum melanjutkan studi ke luar negeri. Jika negara yang kamu pilih adalah Inggris, Amerika, atau Australia, kamu tentunya harus menguasai standar bahasa Inggris yang sudah ditentukan, dan kamu juga harus melewati serangkaian tes. Salah satunya adalah melalui International English Language Testing System (IELTS).

IELTS Preparation Jakarta Paling Diminati

Eits, tapi tidak semudah itu juga, kita harus mempersiapkan dengan matang sebelum melakukan tes agar bisa menguasai penuh materi untuk mendapatkan skor yang terbaik. Belajar sendiri mungkin bisa, tapi bisa saja metode yang kamu gunakan kurang efektif karena tidak adanya bimbingan dari tenaga ahli. Aku sarankan kamu coba untuk mengikuti kursus persiapan IELTS.

Mungkin kamu sebelumnya masih bingung, apa sih IELTS itu? Nah, IELTS atau International English Language Testing System adalah tes keahlian bahasa Inggris untuk kamu yang ingin bekerja, ataupun belajar di luar negeri. Ini nantinya akan membuktikan apakah kamu memiliki standar tertentu dalam bahasa Inggris. IELTS banyak digunakan dan diakui oleh institusi-institusi pendidikan di seluruh dunia seperti Amerika, Inggris, Australia, Kanada, dan masih banyak lagi.

Dimanakah Tempat Kursus IELTS Terbaik di Jakarta? Ini Jawabannya

Ada 4 aspek yang akan di ujikan dalam test, yaitu listening, reading, writing, dan speaking, nah 4 hal inilah yang harus kamu kuasai sebelum mengikuti tes. Skor untuk IELTS ini berskaala 1-9, dengan angka 1 yang terendah, untuk orang yang belum bisa bahasa Inggris, hingga 9 untuk orang yang sudah ahli dalam bahasa Inggris. Untuk kamu yang mengiukti tes untuk pendidikan, biasanya harus meraih skor minimal 6-6,5, tapi kembali lagi kepada institusi yang ingin kamu masuki.

Abraham Lincoln says, ”I will prepare and someday my chance will come.” Aku akan melakukan persiapan, dan suatu hari kesempatan akan datang. I could not agree more with that.

Persiapan itu penting dalam hal apapun, tak terkecuali sebelum melakukan tes untuk IELTS. Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, ada 4 aspek yang harus kamu kuasai, yaitu reading, listening, writing, dan speaking. Kamu bisa belajar mandiri, maupun mengikuti kursus persiapan tes IELTS. Meski begitu, belajar mandiri tentunya membutuhkan komitmen penuh untuk benar-benar menguasai keempatnya, tetapi terkadang jika kita masih beelum mengerti suatu materi, sulit untuk menanyakan hal ini hanya melalui google saja.

Kamu butuh bimbingan dari ahlinya, untuk memaksimalkan persiapan mengikuti test ini. Banyak lembaga kursus persiapan tes IELTS yang menawarkan kuruikulum pembelajaran yang bagus, namun tidak semuanya bisa menjanjikan kamu untuk meraih skor yang tinggi. Kamu butuh tempat kursus yang memiliki bahan ajar yang berkualitas, dengan tenaga pembimbing yang ahli di bidangnya, dan metode pembelajaran yang intensif.

Tempat Kursus untuk Tes IELTS

Here I recommend you, Westwood Prep! Jadi, Westwood prep ini adalah salah satu lembaga persiapan tes bahasa Inggris ternama di Indonesia. Let me tell you, they have what it takes to helps you boost your score in taking IELTS test! Westwood prep memiliki kurikulum yang terbaik, dan tentunyaa selalu mengikuti perkembangan terkini. Didukung dengan tenaga pengajara yang ahli dan berkualitas, mereka menguasai bidang yang ditekuni lebih dari apapun.

Banner-Kursus-IELTS

Banner-Kursus-IELTS

*Salin kalimat berikut "Saya mendaftar program beasiswa (mohon diisi dengan program pilihan)"

Mereka siap mengajarkan kamu untuk mengeluarkan potensi terbaikmu dalam belajar, they will understand your style of studying, helps you to improve your English skills. Westwood prep menjamin peningkatan skor dari 1.5 hingga 2.0 poin, how crazy is that? Kini kamu sudah tau, negara mana yang ingin kamu kunjungi, apa yang harus kamu persiapkan, bagaimana kamu harus menyiapkan hal itu, dan tahu harus kemana kamu mulai belajar. Jadi, tunggu apa lagi? Ayo persiapkan test IELTS mu dari sekarang bersama Westwood Prep

1. Kursus Bahasa Inggris di Surabaya (4)

Kursus Bahasa Inggris di Surabaya, Raih Impianmu

Kursus Bahasa Inggris di Surabaya – Penggunaan bahasa Inggris sudah lama menjadi pengetahuan yang harus dipelajari oleh orang Indonesia. Mulai dari tahun 60-an hingga saat ini, pelajaran bahasa Inggris menjadi subjek yang tidak kalah bergengsinya dengan mata pelajaran lain seperti MTK dan IPA.

Namun pembelajaran bahasa Inggris di Indonesia masih hanya sebatas belajar secara tertulis saja. Walaupun banyak siswa yang mendapatkan nilai baik di pelajaran bahasa Inggris, tidak menjamin pada kemampuan komunikasi menggunakan bahasa Inggris yang baik pula.

Namun di era globalisasi ini, bahasa Inggris tidak lagi dianggap sebagai bahasa asing belaka. Hal tersebut sejalan dengan perkembangan teknologi yang menuntut semua orang untuk dapat mahir menguasai bahasa Inggris.

Dalam pendidikan formal pun sudah mulai dikembangkan pembelajaran di kelas yang berbasis internasional. Akibatnya banyak dari orang tua khususnya di Surabaya, mulai menyadari betapa pentingnya menguasai bahasa Inggris untuk anak-anaknya.

Sehingga, banyak dari mereka yang berlomba-lomba untuk memasukkan anak-anaknya ke tempat kursus bahasa Inggris di Surabaya. Dengan terus meningkatnya kebutuhan masyarakat Indonesia akan pembelajaran bahasa Inggris, sehingga memunculkan banyak lembaga kursus bahasa Inggris di Surabaya.

Mengapa Harus Bisa Menguasai Bahasa Inggris?

Dengan banyaknya orang tua yang mendaftarkan anak-anaknya ke lembaga kursus bahasa Inggris bisa menyadarkan kita bahwa, akibat perkembangan teknologi, kini bahasa Inggris merupakan bahasa yang harus kita kuasai. Jika kita sudah menguasai bahasa Inggris maka kita akan mendapatkan beberapa manfaat sebagai berikut:

1. Mudah Bersosialisasi dengan Masyarakat Luas

Bahasa Inggris adalah bahasa Internasional yang paling umum digunakan di seluruh dunia. Dengan begitu bisa kita memahami bahwa bahasa Inggris sangat penting untuk kita pelajari.

Walaupun kita sebagai warga penduduk dari negara berkembang tidak menutup kita untuk berinteraksi dengan banyak orang diseluruh belahan dunia.

2. Menguasai Teknologi

Manfaat selanjutnya yang bisa kita dapatkan berkaitan dengan penggunaan teknologi. Semakin meningkatnya penggunaan smartphone, computer, internet, software dan berbagai bentuk teknologi lainnya menuntut kita untuk bisa menguasai bahasa Inggris.

Karena semua perangkat teknologi saat ini pada umumnya menggunakan bahasa Inggris. Untuk itu, kita harus bisa menyesuaikan dengan teknologi yang ada.

Baca Juga  Rekomendasi 5 Tempat Kursus TOEFL iBT Bermutu Di Jakarta

3. Dunia Pendidikan

Era globalisasi ini telah mendorong kita untuk menyesuaikan diri di berbagai bidang, termasuk dunia pendidikan. Terutama di tingkat universitas, dimana tiap mata kuliah telah mewajibkan mahasiswanya untuk memiliki buku-buku berbahasa Inggris. Sehingga, jika kita tidak menguasai bahasa Inggris hal ini akan membuat kita kesulitan.

4. Dunia Kerja

Tidak hanya dunia pendidikan, dunia kerja pun sudah semakin maju dan berkembang mengikuti era globalisasi. Banyak dari perusahaan-perusahaan yang telah memperluas koneksinya hingga lintas negara. Tidak heran jika belakangan ini banyak perusahaan yang lebih tertarik dengan orang yang memiliki kemampuan berbahasa Inggris.

Tips Belajar Bahasa Inggris

Tips Belajar Bahasa Inggris

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa dengan mempelajari bahasa Inggris kita bisa mendapatkan berbagai manfaat.

Maka, tidak heran jika banyak orang berdatangan ke tempat kursus bahasa Inggris dan rela mengeluarkan uang lebih agar bisa menguasai bahasa Inggris. Sebelum mempelajari bahasa Inggris lebih lanjut, kamu bisa mengikuti tips menarik berikut ini :

1. Mempelajari Kosakata Inggris Dasar

Ini adalah tahap awal dari mempelajari bahasa Inggris. Bisa dimulai dengan kosakata yang mudah terlebih dahulu. Jangan lupa untuk senantiasa mencatat kosakata yang baru diketahui.

2. Sering Mendengarkan Lagu Bahasa Inggris

Tips selanjutnya adalah cara yang paling disukai oleh banyak orang. Tentunya menyanyikan lagu bahasa Inggris adalah hal yang biasa bagi orang jaman sekarang. Tapi, jangan hanya asal menyanyikan saja. Agar dapat membantu kamu mempelajari bahasa Inggris, cobalah untuk memahami arti tiap baris dari lagu tersebut.

3. Menonton Film Tanpa Subtitle

Mempelajari bahasa Inggris sambil menonton film juga tidak kalah menyenangkan dengan mendengarkan lagu.

Dengan menonton film berbahasa Inggris tanpa subtitle bisa menantang diri sendiri untuk menguji sejauh mana kemampuan kita dalam berbahasa Inggris. Menonton film tanpa subtitle juga bisa melatih skill listening kita loh. Kalian bisa mencobanya sendiri.

4. Membaca Literatur Bahasa Inggris

Walaupun kegiatan membaca kurang diminati oleh masyarakat Indonesia. Tapi, tips yang satu ini juga bagus untuk meningkatan kemampuan bahasa Inggris. Semakin banyak membaca semakin banyak kosakata baru yang kita temukan.

Baca Juga  5 Perbedaan SAT dan ACT dan Kursus ACT Jakarta yang Terbaik

5. Menulis Sesuatu dalam Bahasa Inggris

Mempelajari saja tidak akan efektif dalam mempelajari suatu bahasa. Maka, yang perlu kita lakukan adalah mempraktekannya. Salah satu tips untuk mempraktekkan kemampuan bahasa Inggrismu bisa dengan menulis dalam bahasa Inggris. Kalian bisa memulainya dengan menulis sesuatu yang ringan di buku harianmu.

6. Latihan Berbicara

Saat ditantang untuk berbicara dengan menggunakan bahasa Inggris tentu akan membuat kita merasa sangat gugup bukan? Tenang, untuk mensiasati hal tersebut. Kalian bisa mencoba berlatih terlebih dahulu di depan cermin.

Gunakan kemampuan berbahasa Inggris yang kalian miliki dan manfaatkan semaksimal mungkin. Jika sudah yakin, maka cobalah untuk berbicara dengan bahasa Inggris yang baik dan benar.

7. Jadikan Kebiasaan

Dari beberapa tips tersebut kalian bisa mencoba membiasakan diri untuk menerapkannya setiap hari. Jadikanlah beberapa kegiatan diatas menjadi kebiasaanmu sehari-hari. Karena jika sudah terbiasa berbahasa Inggris maka lama-lama akan menjadi bisa berbahasa Inggris.

8. Mengikuti Kursus Bahasa Inggris

Cara untuk memenuhi kebutuhan pendidikan dalam bahasa Inggris, tentunya tidak cukup hanya dengan belajar sendiri. Oleh karena itu kita bisa memanfaatkan jasa tempat kursus bahasa Inggris. Jangan khawatir bagi kalian yang bertempat tinggal di Surabaya.

Kelebihan Kursus Bahasa Inggris di Surabaya Melalui Westwood Prep

tempat kursus bahasa inggris di surabaya

Sebab saat ini sudah banyak sekali tempat kursus bahasa Inggris di Surabaya yang menawarkan jenis dan cara metode pembelajaran yang bisa kalian pilih sendiri sesuai dengan kebutuhan.

alah satu tempat kursus bahasa inggris di Surabaya yang patut kalian coba adalah Westwood Prep. Apa saja sih kelebihan dari Westwood Prep ini? Simak informasi berikut ini.

1. Menggunakan Tenaga Pengajar dari Luar Negeri

Westwood Peep adalah tempat kursus bahasa Inggris yang berbasis di Jakarta. Dan kini sudah memiliki cabang di berbagai kota besar di Indonesia seperti Jakarta Bandung, Medan, dan Surabaya.

Westwood Prep berbeda dengan kursus bahasa Inggris lain sebab, Westwood Peep menggunakan instruktur atau para pengajar yang terbaik dalam proses belajarnya. Tidak tanggung-tanggung kursus bahasa inggris ini juga menggunakan tenaga pengajar dari universitas top di luar negeri.

2. Memberikan Tips dan Trik Berbahasa Inggris

Jika kalian mengikuti kursus bahasa inggris di Westwood Prep maka, kalian tidak hanya mendapatkan pembelajaran tentang kosakata dan tata bahasa (grammar) saja. Melainkan, kalian juga akan mendapatkan tips dan trik untuk memecahkan permasalahan dalam setiap soal bahasa Inggris.

3. Tes Simulasi

Westwood Prep juga akan memberikan tes simulasi apabila sudah mengikuti semua pembelajaran selama kursus. Tes simulasi yang diberikan akan sama dengan tes sesungguhnya. Jadi dengan mengikuti tes simulasi ini sekaligus bisa menguji kemampuan bahasa Inggris kalian.

Baca Juga  Dimanakah Tempat Kursus IELTS Terbaik di Jakarta? Ini Jawabannya

4. Metode Pembelajaran : Edutainment

Dengan mengikuti kursus di Westwood Prep kalian akan mendapatkan pengajaran secara tatap muka.

Selain itu, pelajaran yang diberikan pun akan berfokus pada bahasa Inggris yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Jadi dijamin akan lebih cepat paham. Disamping itu Westwood Prep juga mengkombinasikan metode-metode pembelajaran yang menarik dan menyenangkan, namun tetap berfokus pada materi yang disampaikan.

5. Bahan Ajar yang Berkualitas

Westwood Prep tidak menggunakan buku kursus yang dapat dibeli di toko. Sebab, kursus bahasa Inggris ini akan memberikan praktik-praktik yang berkualitas tinggi dan dengan jumlah yang tidak terbatas untuk menjelaskan konsep dari pembelajarannya.

Selain itu, materi yang diberikan pun dijamin akan membuat siswa Westwood Prep menjadi lebih berprestasi dalam berbahasa Inggris. Karena, materi yang diberikan ditargetkan secara komprehensif dan lengkap. Sehingga siswa tidak perlu membuang banyak waktu untuk mempelajari materi yang tidak perlu.

Nah itu dia kelebihan dari Westwood Prep , tempat kursus bahasa Inggris di Surabaya. Sudah terbukti bahwa Westwood Prep adalah kursus bahasa Inggris Surabaya yang terbaik.

Ayo tunggu apa lagi segera daftarkan diri kalian ke alamat Westwood Prep cabang Surabaya berikut di Plaza Graha Famili Blok D-26 (samping SMA Kristen Petra 1) Jl. Mayjen Yono Suwoyo, Surabaya. Atau bisa hubungi dengan mengklik banner diatas ini.

contoh cause and effect 1

Contoh Cause and Effect Disertai Arti Kalimatnya

Contoh cause and effectBahasa Inggris merupakan bahasa internasional pertama yang menjadi alat komunikasi berbagai negara di dunia. Sehingga mempelajari bahasa ini menjadi suatu keharusan dan tuntutan khususnya bagi kamu yang ingin meniti karir dan pendidikan hingga tingkat internasional. 

Dalam mempelajari bahasa Inggris, ada beberapa komponen yang harus diperhatikan. Mulai dari kosakata (vocabulary), pelafalan (pronounciation), hingga tata bahasa (grammar). Salah satu materi pokok yang wajib dipelajari dalam tata bahasa inggris adalah kalimat contoh cause and effect. 

Pengertian Cause and Effect

contoh cause and effect

Sesuai dengan terjemahannya, kalimat cause and effect artinya adalah kalimat sebab dan akibat. Kalimat ini biasanya digunakan untuk menunjukkan situasi tertentu yang menjadi penyebab terjadinya situasi lainnya.  

Penyebab situasi tersebut terjadi disebut dengan cause (sebab) dan situasi yang disebabkan disebut dengan effect (akibat). Pada umumnya, kalimat cause ditulis terlebih dahulu dan baru kemudian diikuti oleh effect. Meskipun pada prakteknya ada pula kalimat effect yang ditulis terlebih dahulu dan baru diikuti cause. 

Untuk Kamu yang ingin belajar bahasa inggris bisa menghubungi contact form di bawah ini :

    Rumus dan Contoh cause and effect

    Seperti halnya bentuk kalimat atau tenses lainnya dalam bahasa Inggris, menyusun kalimat cause and effect juga memiliki aturan dan rumusnya. Untuk menghubungkan kedua kalimat cause and effect tersebut maka dibutuhkan kata penghubung atau yang disebut dengan connectors atau conjunction. 

    Pengertian dari conjunction sendiri adalah kata atau kelompok kata yang memiliki fungsi untuk menghubungkan dua konstruksi gramatikal yang sama berupa klausa (clause), kata (word), dan frasa (phrase). Kata penghubung tersebut bisa berbentuk 4 jenis kata seperti berikut ini:

    1. Coordinate Conjunction

    Kata hubung jenis coordinate conjunction biasa digunakan pada compound sentence (kalimat majemuk) untuk menghubungkan dua independent clause (kalimat tunggal). Kata hubung yang sering digunakan untuk jenis conjunction ini adalah and, for, nor, or, but, yet, dan so. 

    Contoh cause and effect dengan coordinate conjunction

    • I love reading, so I love writing too. (saya suka membaca, jadi saya juga suka menulis) 
    • She wants a car, but she can’t afford it.  (dia menginginkan sebuah mobil, tetapi tidak dapat membelinya) 
    Baca Juga  Mau Sukses Ujian TOEFL? Ini Dia Beberapa Tempat Kursus TOEFL Surabaya

     

    • Correlative Conjunction

     

    Jenis kata hubung correlative conjunction digunakan secara berpasangan. Contoh kata hubung berpasangan yang biasa digunakan adalah sebagai berikut:

    between…and… (di antara…dan…)

    both…and… (baik…maupun…)

     from…to… (dari…untuk…)

     either…nor, neither…nor… (apakah…atau…)

    if...then… (jika…maka…)

    not...but… (tidak…tapi…)

    not only…but… (tidak hanya…tapi juga…)

    rather...than… (daripada…dibandingkan…)

    the more…the less… (semakin banyak…semakin sedikit)

    Contoh cause and effect dengan correlative conjunction:

    • The more we learn math, the less we face difficulties. 

    (Semakin banyak kita mempelajari grammar, semakin sedikit kita mengalami kesulitan.)

    • If you study hard, then you will get good score.

    (Jika kamu belajar dengan keras, maka kamu akan mendapatkan nilai yang bagus.)

     

     

    • Subordinate Conjuction

     

    Kata hubung jenis subordinate conjuction merupakan kata hubung yang posisinya berada di awal subordinate clause atau adverbial clause. Fungsi dari subordinate conjunction adalah untuk membangun hubungan ide antara main clause (independent clause) dengan subordinate clause untuk membentuk complex sentence. 

    Kata hubung yang digunakan seperti after, as, as soon as, since, once, until, while, where, although, because, in order that, atau so that. 

    Contoh cause and effect dengan subordinative conjucntion:

    • Please open the window so that the fresh air can enters the room.

    (Tolong buka jendela supaya udara segar bisa masuk ruangan.)

    • I will go to the market once you reach my home.

    (Aku akan pergi ke pasar ketika kamu sampai rumahku.)

     

     

    • Conjunctive Adverb

     

    Kata hubung conjunctive adverb disebut juga sebagai adverbial phrase atau kata keterangan yang dapat menghubungkan dua independent clause yang berurutan dengan logis. Kata hubung yang biasa digunakan adalah also, furthermore, besides, however, nevertheless, instead, threrefore, atau in the meantime. 

    Contoh cause and effect dengan conjunctive adverb:

     

    • I was up all the night and therefore I fell asleep during the lessons.

     

    (Saya terjaga sepanjang malam. Karena itu saya tertidur selama pelajaran berlangsung.)

     

    • She is sick in the meantime her mother take care of her very well.

     

    (Dia sakit, sementara itu ibunya menjaganya dengan baik.)

    contoh cause and effect

    Rumus Cause and Effect

    Agar lebih mudah memahami contoh cause and effect text, sangat penting untuk memahami terlebih dahulu rumus untuk membuat jenis kalimat ini. Berikut ini rumus yang harus digunakan untuk membuat contoh cause and effect text, yaitu:

     

    • Diikuti Noun (Kata Benda)

     

    Rumus: due to/owing to/as a result of/as a consequence of + noun (kata benda)

    Connectors + Cause, + Effect

    Effect + Connectors, + Cause

    Contoh kalimat:

    • Due to traffic jam, Jimmy missed the flight. (Disebabkan macet, Jimmy ketinggalan pesawat.)
    • Owing to my mother’s sincerity, we love her so much. (Karena ketulusan ibuku, kita semua sangat mencintainya.)
    • Many students graduate with good score as a result of their hard study. (Banyak murid lulus dengan nilai yang bagus sebagai hasil dari belajarnya yang keras.)

     

     

    • Diikuti Clause (Klause)

     

    Rumus: because, so, as, for, as a result, since + clause (klausa)

    Connectors + Cause, + Effect

    Effect, + Connectors + Cause

    Contoh:

    • Because she will take her postgraduate study in Jakarta, Stella decided to move there soon. (Karena dia akan mengambil S2 di Jakarta, Stella memutuskan untuk pindah ke sana segera.)
    • For I cannot do all the task on time, I fail to get a good score. (Karena aku tidak bisa menyelesaikan tugas tepat waktu, saya gagal mendapatkan nilai yang bagus.)
    • My brother is invited to present his experience since he is one of the experts. (Kakak laki-lakiku diundang untuk mempresentasikan pengalamannya karena dia adalah salah satu ahlinya.)
    Baca Juga  Tips Mencari Tempat Kursus Bahasa Inggris Surabaya Terbaik

     

    • Diikuti verb (kata kerja) atau sentence (kalimat)

     

    Rumus: thus, thereby, therefore, consequently, hence + clause/sentence

    Cause, + Connectors + Effect (clause)

    Cause. + Connectors, + Effect (sentence)

    Contoh:

    • The millenials generation have been familiar with any kinds of social media, thus cannot live with them. (Generasi milenial sudah akrab dengan berbagai jenis media sosial, karenaya mereka tidak bisa hidup tanpanya.)
    • Rani forgot where she left the train ticket. Hence, she could not go to Jakarta. (Rani lupa di mana dia menaruh tiket keretanya. Sehingga, dia tidak bisa berangkat ke Jakarta.)

    Agar lebih cepat memahami bagaiman penggunaan rumus cause and effect yang benar, sering-seringlah membuat contoh cause and effect paragraph. Tujuannya agar kamu semakin terlatih membuat kalimat dengan tata bahasa (grammar) yang tepat. 

    Untuk Kamu yang ingin belajar bahasa inggris bisa menghubungi contact form di bawah ini :

      Bedanya AM dan PM

      Apa Bedanya AM dan PM dalam Penunjuk Waktu Bahasa Inggris?

      Bedanya AM dan PM – Dalam bahasa Indonesia, untuk menunjuk waktu siang dan malam cukup dengan menambahkan kata pagi, sore, siang dan malam. Sebagai contoh pukul 07.00 pagi, pukul 07.00 malam, pukul 03.00 sore, pukul 12.00 siang.

      Tanpa ada kata keterangan waktu, maka cukup sulit untuk menerjemahkan jam yang ditunjukkan tersebut menunjukkan waktu kapan. Sehingga untuk memudahkannya penunjukkan waktu menggunakan perputaran 24 jam.

      Baca juga ” 11 Makanan Khas Jerman yang Wajib Anda Coba Saat Berkunjung ke Jerman

      Anda tidak perlu menambahkan kata keterangan waktu jika menggunakan sistem ini. Sebagai contoh pukul 16.00 maka sudah jelas jam tersebut menunjukkan waktu sore, pukul 23.00 artinya jam 11.00 malam, dan lain sebagainya.

      Berbeda dengan bahasa Inggris, am dan pm menjadi cara untuk menunjukkan atau menyebutkan waktu dengan pembagian waktu secara jelas agar lebih mudah memahami penunjukan jam dan waktu.

      AM dan PM sendiri awalnya digunakan untuk menyebutkan waktu siang dan malam dengan sistem pembagian waktu 12 jam. Untuk lebih jelasnya, simak yuk bedanya AM dan PM dalam penunjukan waktu bahasa Inggris berikut ini.

      Bedanya AM dan PM

      Sistem pembagian waktu 12 jam memang tidak digunakan di seluruh negara di dunia dan hanya beberapa negara saja khususnya yang merupakan jajahan bangsa Inggris. AM merupakan singkatan dari ante meridiem dan PM merupakan singkatan dari post meridiem.
      Istilah AM (ante meridiem) diambil dari bahasa latin yang artinya sebelum siang atau sebelum tengah hari. Sehingga AM dijadikan patokan mulainya waktu 12 jam tengah malam hingga pukul 11.59 siang atau satu menit sebelum pukul 12 siang.

      Saat sudah menunjukkan pukul 12 siang, maka istilah AM sudah tidak berlaku lagi dan sistem waktu sudah memasuki PM (post meridiem). Sedangkan untuk istilah PM (post meridiem) sama-sama diambil dari bahasa latin yang memiliki arti setelah tengah hari atau setelah siang.
      Jadi waktu PM dimulai sejak pukul 12 siang tepat hingga 23.59 atau satu menit sebelum pukul 12 malam. Saat waktu menunjukkat pukul 12 malam, itu artinya sudah memasuki sistem AM (ante meridiem).

      Penggunaan AM dan PM

      Konsep penggunaan AM (ante meridiem) dan PM (post meridiem) sudah populer sejak ditemukannya jam digital baik dalam bentuk jam dinding, komputer, maupun smartphone.

      Untuk lebih mudah memahami bedanya AM dan PM, Anda cukup mengingat bahwa 12 AM adalah tengah malam dan 12 PM adalah tengah hari atau siang. Sehingga jika waktu menunjukkan pukul 01.00 PM maka itu artinya pukul 1 siang. Sebaliknya jika waktu menunjukkan 01.00 AM itu artinya pukul 1 dini hari atau malam.

      Bagi sebagian orang mungkin akan cukup membingungkan jika harus menggunakan istilah AM dan PM sedangkan penunjukan waktu dalam bahasa Indonesia sendiri menggunakan sistem waktu 24 jam.

      Untuk memudahkan mempelajari dan mengingatnya, berikut ini perbedaan sistem waktu AM dan PM dengan sistem 24 jam di Indonesia:

      Pukul 00.45 dini hari bisa ditulis menjadi 12.45 AM
      Pukul 07.00 pagi hari bisa ditulis menjadi 07.00 AM
      Pukul 16.00 sore hari bisa ditulis menjadi 04.00 PM
      Pukul 20.00 malam hari bisa ditulis menjadi 08.00 PM

      Waktu tersebut hanya sebagai contoh, Anda bisa mencoba menuliskan dan mencoba menunjukkan waktu lainnya yang ditulis dalam bahasa Indonesia kemudian diterjemahkan dalam sistem AM dan PM bahasa Inggris.

      Bedanya AM dan PM

      Contoh Kalimat dengan Penggunaan Penunjukan Waktu AM dan PM

      Tak jarang banyak yang masih bingung bedanya AM dan PM untuk menunjukkan waktu dalam pembelajaran bahasa Inggris. Berikut ini contoh kalimat yang menggunakan penunjukan waktu AM dan PM agar lebih mudah dipahami, di antaranya:

      All of the students in class 7 have to submit the task before 07.00 am
      (Semua murid di kelas 7 harus mengumpulkan tugas sebelum pukul 07.00 pagi hari)

      We will start to practice golf at 03.00 pm in the golf course.
      (Kami akan memulai latihan golf pada pukul 03.00 sore hari di lapangan golf).

      The schedule of math test will be started at 10 am, let’s start study now!
      (Jadwal tes matematika akan dimulai pada pukul 10 pagi, mari kita mulai belajar dari sekarang!)

      I start to wake up at 04.00 am then praying in the prayer room.
      (Saya mulai bangun pada pukul 04.00 dini hari kemudian berdoa di mushola).

      Will you go to the market at 09.00 am? I would like to buy some fruits, could you please buy it for me also?)
      (Apakah kamu akan pergi ke pasar pukul 09.00 pagi? Saya mau membeli beberapa buah-buahan, apakah kamu bisa membelikannya untukku juga?)

      The concert will be started at 07.00 pm. We have to go now, otherwise we will be late.
      (Konsernya akan mulai pada pukul 07.00 malam. Kita harus pergi sekarang, jika tidak kita akan terlambat).

      My mother should pick up me at 02.00 pm. But until now she still not arrived yet.
      (Ibuku seharusnya menjemputku sejak pukul 02.00 siang. Tetapi hingga sekarang dia belum juga datang).

      Semakin sering Anda membuat contoh kalimat yang menekankan bedanya AM dan PM maka tidak sulit lagi bagi Anda untuk memahami perbedaannya. Kata kunci untuk mengingatnya adalah AM untuk menunjukkan waktu setelah malam hari sedangkan PM untuk menunjukkan waktu setelah siang hari. Coba praktekkan dan buat perbandingan dengan penunjukkan waktu dalam bahasa Indonesia yang menggunakan sistem 24 jam.

      Generic Structure Descriptive Text

      Pengertian Generic Structure Descriptive Text dan Contohnya

      Generic Structure Descriptive Text – Sama halnya seperti bahasa Indonesia, saat mempelajari bahasa Inggris Anda akan mengenal berbagai jenis teks yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Salah satunya adalah jenis descriptive text yang memberikan informasi mengenai suatu objek tertentu kepada pembaca.

      Setiap teks memiliki struktur tertentu yang menunjukkan ciri khas teks tersebut. Sehingga sangat penting untuk mempelajari dan memahami terlebih dahulu generic structure descriptive text sebelum membuat teks jenis ini.

      Baca juga ” Format Penulisan Tanggal dalam Bahasa Inggris dan Contohnya

      Pengertian dan Ciri-ciri Descriptive Text

      Pengertian descriptive text adalah jenis teks dalam bahasa Inggris yang menggambarkan suatu objek dengan detail dan jelas. Teks jenis ini digunakan untuk memberikan penjelasan dan informasi yang konkrit kepada pembaca.

      Informasi tersebut bisa berupa gambaran fisik yang terlihat, suara, kebiasaan, dan fakta-fakta lainnya tentang objek tersebut. Objek yang digambarkan bisa berupa manusia, benda, maupun tempat dan disajikan dengan jelas agar pembaca dapat membayangkan apa yang digambarkan dalam teks tersebut.

      Setiap jenis teks tentu memiliki ciri-ciri tertentu agar mudah dikenali, tak terkecuali generic structure descriptive text in English. Berikut ini beberapa ciri-ciri yang dimiliki descriptive text, di antaranya:

      • Menggunakan bahasa yang menarik, lugas, dan jelas
      • Menggunakan adjective atau kata sifat seperti beautiful, handsome, tall, thin, short, dan lain sebagainya
      • Menggunakan jenis tenses simple present dengan kata kerja bentuk pertama (Verb 1)
      • Menggunakan attribute verb seperti to be (am/is/are) atau kata kerja penghubung
      • Fokus memberi penjelasan pada satu objek
      • Ditulis secara detail dan terperinci berdasarkan fakta terhadap objek yang akan dijelaskan

      Generic Structure Descriptive Text dalam Bahasa Inggris

      Untuk membuat teks deskriptif, Anda harus memahami strukturnya terlebih dahulu agar penyusunannya tepat dan sesuai. Generic structure descriptive text in english terdiri dari beberapa susunan sebagai berikut:

      1. Identifikasi (Identification)
      Bagian pertama dari teks deskripsi adalah identification yang memiliki fungsi untuk memperkenalkan objek yang akan dijelaskan kepada pembaca. Tujuannya agar pembaca dapat mengidentifikasi objek tersebut sebelum membaca secara rinci keseluruhan isi teks.

      2. Deskripsi (Description)
      Bagian ini merupakan bagian inti yang memberi penjelasan secara rinci dan detail tentang objek yang akan dijelaskan. Penggambaran tersebut merupakan penjelasan secara rinci dari bagian pengenalan atau identifikasi. Paragraf pada bagian isi deskripsi bisa dikembangkan dengan menjelaskan sifat, bentuk fisik, karakter, maupun keterangan lain yang berkaitan dengan objek yang akan dijelaskan kepada pembaca.

      Contoh Descriptive Text dalam Berbagai Topik

      Setelah memahami generic structure descriptive, Anda bisa mulai membuat jenis teks ini untuk menjelaskan sesuatu. Sebagai referensi, berikut ini beberapa contoh teks deskripsi dalam berbagai topik yang menarik.

      1. Descriptive Text of Place (Tempat)
      Bali Island

      Bali is one of the most popular island and province in Indonesia. Many people know this place especially the tourists either local or foreigner. Bali province is included the main or big island and other islands arround itu such as Nusa Lembongan, Nusa Penida, and Nusa Ceningan.

      This place is located between Java island to the west and Lombok to the east island. The capital of Bali island is Denpasar. It is located at the southern part of the Bali island. Bali island is well-known as the only Hindu-majority province in Indonesia with the population around 83.5% adhering to Balinese Hinduism.

      Bali become one of the most popular tourist destination in Indonesia. There are a lot of tourism objects such as Kuta Beach, Jimbaran Beach, Bali Zoo, Pura Agung Besakih, Tegalalang terraces, and many others. Besides, this island is part of the coral triangle with the highest biodiversity of marine species. Some beautiful of art and culture will be found in this island such as Kecak dance, Barong dance, Pendet dance, and many others.

      Generic Structure Descriptive Text

      2. Descriptive Text of People (Orang)
      Joko Widodo

      Joko Widodo is the 7th and current president of Indonesia based on the election in 2014 and 2019. He was born on 21st June 1961 and also known as Jokowi. Jokowi is the first president in Indonesia who is not from an elite political or military background. Before becoming president, he is a mayor in Surakarta from 2005 – 2012 and governor in Jakarta starting from 2012 – 2014.

      Jokowi is a rising star in Indonesian politics since his carrier as mayor in Surakarta. He has primarily focused on building the infrastructure from Sabang to Merauke. Some projects of infrastructure such as MRT and LRT has been ready and can be used as public transportation.

      Mr.Joko Widodo is tall and has distinctive voice. Jokowi is a Javanese descent and the eldest of four siblings. He has beautiful wife Iriana, two sons, and one daughter. In javanese, the meaning of his name “widodo is “healthy. He started working at the age of 12 in his father’s furniture workshop. He worked hard since he was young and now he become one of the most successful person in politic and business.

      3. Descriptive Text of Animal (Hewan)
      Zebra

      Zebras are the species which is including as horse family. They have special characteristics on its black-and-white color of body. The habitat of zebras spread in South Africa, West Africa, Kenya, and East Africa. There are three kinds of zebra, they are Equus zebra, Equus quagga, and Equus grevyi.

      The black-and-white color of its body help zebra to survive when facing the predator. Zebras have disruptive color to break the flat contours when the zebra moves and make the pattern is even more confusing. The female zebras give birth to one child and they can almost directly stand up and runs about 1 hour after giving birth.

      The baby will be cared until one year old by its mother. Because it is still a part of horse family, the body is not much different from the horse only the color that make it different. Zebras live in groups to help one another defend from predators.

      They communicate with voice expressions of their face. This animal has excellent ear and eye. They are even run at speeds reaching 56 km per hour and has very strong kick that can injure the predators. Zebras are herbivores and they eat plant with the main food is grass.

      4. Descriptive Text of Thing (Benda)
      Rose

      Everybody loves the rose because of its fragrance. This flower is a type of flowering shrub and the name comes from the word Rosa from Latin word. It grows in many different colors such as red, white, blue, pink, and many others. However, the most well-known colors are red roses, white roses, purple roses, and yellow roses.

      It is belong to the family of Rosaceae and originally wild. This flower comes from some country, such as Europe, North America, many parts of Asia, Oceania, and northwest Africa. In this world, there are more than 100 different species of different roses. The wild rose can be planted in in gardens. However, mostly the garden roses are cultivars.

      They have been developed to produce a wide variety of roses in many colors. The roses has strong and good smell. Mostly, the roses have thorns on the stem. This flower is symbolized as sympathy, love, or sorrow. That is why these colors are used for decoration or gift to someone special. Sometimes, rose is used also as a girl’s name.

      Teks deskripsi yang jelas dan detail akan sangat membantu pembaca untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Sehingga sangat penting untuk mengikuti generic structure descriptive text dengan benar agar teks yang dibuat sesuai dengan kebutuhan para pembaca. Informasi yang disampaikan pun harus berdasarkan fakta karena teks deskripsi bukan termasuk teks fiksi atau imajinatif.

      Penulisan Tanggal dalam Bahasa Inggris

      Format Penulisan Tanggal dalam Bahasa Inggris dan Contohnya

      Penulisan Tanggal dalam Bahasa Inggris – Selain mempelajari kosakata (vocabulary), tata bahasa (grammar), dan pelafalan (pronounciation), sangat penting juga untuk mengetahui cara penulisan tanggal bahasa Inggris dengan benar. Bagaimanapun juga baik dalam percakapan sehari-hari maupun menulis suatu artikel dan teks, kita tidak bisa dilepaskan dari keterangan waktu berupa hari dan tanggal. Apalagi bagi kamu yang sering menulis jurnal atau berita tentu cara penulisan tanggal dalam bahasa Inggris yang baik dan benar menjadi hal wajib yang harus kamu ketahui.

      Baca juga ” Contoh Kalimat Saran Dalam Bahasa Inggris dan Artinya

      Tidak seperti bahasa Indonesia yang mana ketika menulis hari dan tanggal format dan penulisannya sama, di dalam bahasa Inggris kamu harus memahami dan menghafalnya karena penulisan dan formatnya cukup jauh berbeda. Dengan mengetahui format dan contoh penulisan tanggal dalam bahasa Inggris yang benar akan sangat membantu kamu untuk menempatkan penulisan keterangan waktu ini dengan tepat.

      Kosakata Keterangan Waktu Dalam Bahasa Inggris

      Sebelum memahami bagaimana penulisan tanggal dalam bahasa Inggris yang benar, penting untuk menghafal terlebih dahulu kosakata yang mendukung keterangan waktu mulai dari tahun, bulan, hari, hingga detik. Berikut ini kosakata keterangan waktu dan cara membacanya:

      1. Tahun

      Terdapat dua cara membaca atau melafalkan tahun dalam bahasa Inggris, yaitu sebagai berikut:

      ● Pengucapan tahun sebelum tahun 2000 dengan cara membaginya menjadi 2 angka di awal dan 2 angka di akhir. Contohnya sebagai berikut:
      – Tahun 1985 à “19” dan “85” à nineteen eighty five
      – Tahun 1994 à “19” dan “94” à ninteen ninety four
      – Tahun 1808 à “18” dan “08” à eighteen o eight
      – Tahun 1703 à “17” dan “03” à seventeen o three

      ● Pengucapan tahun setelah tahun 2000 dibaca seperti membaca bilangan angka pada umumnya. Contohnya sebagai berikut:
      – Tahun 2000 à two thousand
      – Tahun 2003 à two thousand three atau two thousand and three
      – Tahun 2018 à two thousand eighteen atau two thousand and eighteen

      Penulisan Tanggal dalam Bahasa Inggris

      2. Bulan

      Penulisan bulan dalam bahasa Inggris berikut cara membacanya bisa dilihat dalam tabel berikut ini:
      Bulan ke- Kosakata dalam bahasa Inggris Pronounciation
      1 January (Jan) /ˈdʒanjʊ(ə)ri/
      2 February (Feb) /ˈfɛbrʊəri/
      3 March (Mar) /mɑːtʃ/
      4 April (Apr) /’eɪpr(ɪ)/
      5 May (May) /meɪ/
      6 June (Jun) /dʒuːn/
      7 July (Jul) /dʒʊˈlʌɪ/
      8 August (Aug) /ɔːˈɡʌst/
      9 September (Sept) /sɛpˈtɛmbə/
      10 October (Oct) /ɒkˈtəʊbə/
      11 November (Nov) /nə(ʊ)ˈvɛmbə/
      12 December (Dec) /dɪˈsɛmbə/

      3. Tanggal

      Penulisan angka pada tanggal biasanya diikuti dengan huruf st, nd, dan rd yang disebut sebagai angka bertingkat (ordinal number). Contoh penulisan ordinal number berikut cara membacanya bisa dilihat pada tabel berikut ini:

      Angka Penulisan Cara membaca
      1 1st The first
      2 2nd The second
      3 3rd The third
      4 4th The fourth
      5 5th The fifth
      6 6th The sixth
      7 7th The seventh
      8 8th The eight
      9 9th The ninth
      10 10th The tenth
      11 11th The eleventh
      12 12th The twelfth
      13 13th The thirteenth
      14 14th The fourteenth
      15 15th The fifteenth
      16 16th The sixteenth
      17 17th The seventeenth
      18 18th The eighteenth
      19 19th The nineteenth
      20 20th The twentieth
      21 21st The twenty first
      22 22nd The twenty second
      23 23rd The twenty third
      24 24th The twenty fourth
      25 25th The twenty fifth
      26 26th The twenty sixth
      27 27th The twenty seventh
      28 28th The twenty eight
      29 29th The twenty ninth
      30 30th The thirtieth
      31 31st The thirty first

      Format Penulisan Tanggal dan Contohnya

      Format penulisan tanggal dalam bahasa Inggris dibedakan berdasarkan tujuan dibuatnya, yaitu formalitas, kesopanan, dan pilihan pribadi penulisnya. Penulisan tanggal untuk kebutuhan formal seperti menulis surat tentu berbeda dengan penulisan tanggal untuk membuat teks biasa pada umumnya. Detail penjelasannya seperti berikut ini:

      1. Format formal

      Format penulisan tanggal yang formal ini biasanya ditulis untuk kebutuhan surat resmi, undangan pernikahan, surat pemerintahan, dan surat-surat lainnya. Berikut ini contohnya:

      ● American
      Susunan penulisan tanggal dalam bahasa Inggris American adalah month-day-year. Contoh: September the tenth, 2015.

      ● British
      Susunan penulisan tanggal dalam bahasa Inggris British adalah day-month-year. Contoh: the tenth of September, 2015.

      2. Format tidak terlalu formal

      Format penulisan tanggal yang tidak formal merupakan format yang paling sering digunakan untuk situasi yang tidak terlalu formal tetapi tetap menunjukkan rasa hormat. Salah satu contoh penggunaan format penulisan tanggal jenis ini seperti yang terdapat pada surat lamaran kerja.

      ● American
      Susunan penulisan tanggal dalam bahasa Inggris American adalah month-day-year. Contoh: September 10th, 2014 atau September 10, 2014

      ● British
      Susunan penulisan tanggal dalam bahasa Inggris British adalah day-month-year. Contoh: 10th September 2014 atau 10 September 2014

      3. Format kurang formal

      Penulisan tanggal dengan format kurang formal ini biasanya digunakan pada situasi yang kurang formal seperti saat menulis surat kepada teman akrab, surat pribadi kepada keluarga, atau penulisan memo.

      ● American
      Susunan penulisan tanggal dalam bahasa Inggris American adalah month-day-year. Contoh: 10/29/2015,10/29/15

      ● British
      Susunan penulisan tanggal dalam bahasa Inggris British adalah day-month-year. Contoh: 30/09/2015, 30/09/15
      Selain penyebutan tanggal formal seperti di atas, seringkali kita menemukan penyebutan kata-kata seperti “satu dekade”, “sebelum masehi”, dan lainnya. Untuk penulisannya bisa dilihat pada detail berikut ini:

      ● Sebelum masehi à Before Common Era (BCE) atau Before Christ (BC).
      ● Setelah masehi à Common Era (CE) atau Anno Domini (AD).
      ● Dekade (10 tahun) à decade (10 tahun)
      ● 100 tahun à century
      ● 1000 tahun à Millenium

      Dalam penulisan tanggal bahasa Inggris, ada preposition (kata depan) yang tidak kalah penting untuk dituliskan di depan penulisan tanggal tersebut. Berikut ini contohnya:

      ● My sister getting married on the 1st of the March
      ● My book was published on June 17th
      ● She was born in May
      ● He will come in next April
      ● The meeting will be held on Monday, June 25th, 2020
      ● They are using computers in the 2000s

      Terdapat 2 preposisi, yaitu “on” dan “in” yang digunakan untuk menulis tanggal dalam bahasa Inggris. Perbedaannya terletak pada fungsi masing-masing preposisi tersebut, di mana preposisi “on” digunakan untuk penulisan tanggal dan bulan dalam satu kalimat. Sedangkan preposisi “in” digunakan untuk menulis nama bulan dalam satu kalimat.

      Ketika kamu ingin berkomunikasi dalam bahasa Inggris baik secara lisan maupun tertulis, sangat penting untuk menggunakan cara penulisan tanggal bahasa Inggris dengan baik dan benar. Sehingga tidak menimbulkan persepsi yang berbeda bagi kedua belah pihak.
      Selain itu, jangan lupa untuk memperhatikan dengan orang mana kamu akan berkomunikasi apakah Amerika atau Inggris. Karena terdapat dua perbedaan format penulisan tanggal untuk American dan British.

      Kesempatan Beasiswa

      Sponsored

      TANYA JAWAB ONLINE

      *Salin kalimat berikut "Saya mendaftar program beasiswa (mohon diisi dengan program pilihan)"

      Gratis Beasiswa Program, Kuota Sangat Terbatas (Isi Form Dibawah Ini)
      *Salin kalimat berikut "Saya mendaftar program beasiswa (mohon diisi dengan program pilihan)"